Bahaya Mengintai Hutan Atas Nama Transisi Energi

Upaya pemerintah untuk mengejar net zero emission (NZE) pada 2060 melalui transisi energi fosil ke energi terbarukan berpotensi mengancam kelestarian hutan di Indonesia. Pasalnya, pemerintah masih mengizinkan co-firing atau penggantian batubara dengan biomassa yang salah satu sumbernya berasal dari pelet kayu.

Juru Kampanye Forest Watch Indonesia (FWI), Anggi Prayoga, mengatakan ancaman deforestasi baru dan terencana mengintai hutan alam atas nama proyek transisi energi di berbagai daerah di Indonesia. Salah satu contohnya adalah pemberian izin untuk mengelola hutan tanaman industri kepada dua perusahaan yaitu PT BTL dan PT IGL yang masing-masing sebesar 15 ribu hektar dan 11 ribu hektar di Gorontalo.

Selengkapnya di: https://katadata.co.id/ekonomi-hijau/ekonomi-sirkular/66f5180997250/bahaya-mengintai-hutan-atas-nama-transisi-energi

About Nurul Fitria

Staf Advokasi dan Kampanye Jikalahari

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *